KEPALA BALITBANGDA SERAHKAN HADIAH KEPADA PEMENANG LOMBA KARYA INOVASI MASYARAKAT

KEPALA BALITBANGDA SERAHKAN HADIAH KEPADA PEMENANG LOMBA KARYA INOVASI MASYARAKAT

(25/11/2022)

Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Pelalawan menyelenggarakan Lomba Karya Inovasi Masyarakat Kabupaten Pelalawan Tahun 2022. Lomba ini diselerangarakan pada Tanggal 2 November yang lalu. Sangat banyak inovasi-inovasi yang dilakukan oleh masyarakat di Kabupaten Pelalawan terbukti dengan banyaknya yang mendaftar mengikuti lomba ini. Namun untuk sampai pada tahap pemaparan karya inovasi hanya ada 13 inovasi setelah melalui seleksi  proposal yang dilakukan oleh tim seleksi. 


Dari 13 peserta yang mengikuti pemaparan pada saat lomba telah diumumkan hasil penilain dari Tim Juri dan peringkat Lomba Karya Inovasi Masyarakat Kabupaten Pelalawan Tahun 2022, dan pada Tanggal 25 November 2022 juga telah diserahkan hadiah oleh Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Pelalawan dr. Endid Romo Pratiknyo kepada para pemenang. Adapun daftar nama-nama pemenang Lomba Karya Inovasi Masyarakat Kabupaten Pelalawan Tahun 2022 sebagai berikut: 

  1. Arif Guntoro, Klem Egrek Sentak (Peringkat 1)
  2. Isrok Imam Mashudi, S.Kom., Mesin Pengering Sepatu (Peringkat 2)
  3. Lady Asia, Hokysan (Healthy Cookies Kaya Serat dan Anti Oksidan) (Peringkat 3)
  4. Widodo, S.P., &  Kalis Mahendra, S.T., Pembesaran Ikan Lele dengan Pakan Fermentasi Batang, Daun Keladi, Daun Pepaya dan Pelet (Harapan 1)
  5. Alvan Rizki Adi, Sistem Penyiraman Bibit Otomatis (Harapan 2)
  6. Jodri Ardo Ramadhan, Mesin Pengayak Berondolan dengan Sistem Translasi Horizontal (Harapan 3).

Kategori
:
Ekonomi dan Pembangunan
Tanda :
Lomba Inovasi dan TeknologiBALITBANGDAInovasiTeknologiOPD PelalawanPelalawan
BAGIKAN :
Tweet Share Share