KABUPATEN PELALAWAN MENERIMA TIM VALIDASI INDEKS INOVASI DAERAH DARI BALITBANG KEMENDAGRI

KABUPATEN PELALAWAN MENERIMA TIM VALIDASI INDEKS INOVASI DAERAH DARI BALITBANG KEMENDAGRI

Pada tanggal 18 september 2019, Kabupaten Pelalawan menerima Tim Validasi Indeks Inovasi Daerah dalam rangka pemberian pengharegaan pemerintah daerah inovatif (innovative government award) tahun 2019 yang dipimpin oleh Bapak Naibaho dari Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Dalam Negeri

Dalam validasi dimaksud, Pemerintah Daerah Kabupaten Pelalawan melalui Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Pelalawan mempersiapkan data dan bentuk inovasi yang telah diinput dalam sistem aplikasi indeks inovasi daerah, baik yang bersifat daring dan luring. Adapun inovasi yang diinput dalam aplikasi tersebui sebagai berikut :

  1. Alat klem tangkai panen kelapa sawit
  2. varietas unggul baru padi pasang surut dan benih padi bersertifikat
  3. Alat perontok sisik ikan (PSSI E3)
  4. Perkakas ( Perempuan Kepala Keluarga Berkualitas)
  5. Jotasubawi 01 (alat penyaring air )
  6. Pos TB Keliling
  7. Portal CSR interaktif Pelalawan
  8. Mendol cooperative farming SU III
  9. Mesin peraut lidi (Palmlidi CKM)
  10. Hand sprayer elektrik tenaga surya multiguna
  11. Alat pengupas kelapa
  12. Pembelah pinang pulau mendol (PEPIPMEN)
  13. wajang presto
  14. tanah buah ketapang (Tabuke)

untuk inovasi yang bersifat daring, Tim validasi meminta agar mempersiapkan aplikasi serta admin aplikasi. Sedangkan untuk inovasi yang bersifat luring agar mempersiapkan data dan beberapa pelaku inovasi dimaksud. Tim validasi melakukan diskusi, verifikasi serta wawancara

Kategori
:
Berita BRIDA
Tanda :
BALITBANGDAInovasiTeknologiOPD PelalawanPelalawan
BAGIKAN :
Tweet Share Share